Contoh Surat Pengunduran Diri : Pengertian, Struktur, dan Tips LENGKAP
Kadang kala saat kamu sudah bekerja di suatu tempat terutama perusahaan, kamu ingin mengundurkan diri atau keluar dari tempat pekerjaan tersebut karena suatu alasan yang mendesak atau pilihan pekerjaan yang lebih baik. Sebelum kamu keluar atau mengundurkan diri (resign) sebaiknya kamu mempersiapkan surat pengunduran diri ( surat resign ) terlebih dahulu untuk diberikan kepada pimpinan atau HRD tempat kerja tersebut.
Ketika kamu keluar atau mengundurkan diri dari tempat kerja dan memberikan surat pengunduran diri tersebut itu akan memberikan kesan dan alasan yang baik serta tetap menghormati atasan untuk mengundurkan diri dari satu perusahaan.
ads stream
Sebelum kamu membuat surat pengunduran diri, hendaknya kamu harus tahu struktur dan tips bagaimana cara membuat surat pengunduran diri tersebut agar tidak salah membuatnya sehingga menimbulkan kesan buruk untukmu dihadapan pimpinan atau HRD mu. Maka dari itu mari kita bahas lebih dalam mengenai surat pengunduran diri beserta contohnya.
Daftar Isi
Pengertian Surat Pengunduran Diri
Surat pengunduran diri adalah surat yang dibuat oleh pekerja yang akan ditunjukan kepada atasan dengan adanya pernyataan mengenai pengunduran diri dari pekerjaannya.
Karena surat pengunduran diri termasuk bagian dari surat yang bersifat formal, maka dari itu surat pengunduran diri harus menggunakan bahasa yang formal saat membuatnya. Dan surat pengunduran diri akan terlihat lebih sopan jika ditulis tangan daripada diketik, meskipun surat pengunduran diri termasuk bagian dari surat yang formal.
Surat pengunduran diri juga terdapat beberapa unsur yang harus tertera di dalamnya, misalnya;
- Awalan (“Kepada Yth.”)
- Identitas penulis (nama lengkap, jabatan, lama bekerja).
- Alasan yang logis atau tepat mengundurkan diri.
- Akhiran (“Terima Kasih”)
Struktur dalam Surat Pengunduran Diri
Surat pengunduran diri umumnya serupa dengan surat lamaran pekerjaan, hanya saja terdapat perbedaan mengenai tujuan serta isi dari kedua surat tersebut.surat pengunduran diri biasanya tersusun atas beberapa unsure dimana tertera hal seperti; tempat dan tanggal pembuatan, nama dan alamat tujuan, isi surat, dan juga tanda tangan di atas materai.
Tetapi di tiap perusahaan biasanya memiliki format sendiri, jadi format tersebut dapat berbeda-beda tergantung yang di keluarkan di setiap perusahaan.
Tips dalam Membuat Surat Pengunduran Diri
Bukan hanya struktur yang harus diperhatikan dalam menyusun surat pengunduran diri, tetapi juga perlu diperhatikan bahwa penulisan surat pengunduran diri haruslah ditulis menggunakan etika yang berlaku.
Hal-hal yang harus dipertimbangkan oleh penulis antara lain:
- Mengawali dengan penghormatan “Kepada Yth.”
- Isi surat haruslah singkat dan padat.
- Tidak boleh menyertakan kesan buruk kepada perusahaan.
- Harus menyertakan alasan pengunduran diri dengan logis.
- Tidak lupa mengucapkan terima kasih atas pekerjaan yang telah diberikan.
- Akan lebih baik jika menyelipkan sebuah kenang-kenangan sebagai ucapan terima kasih.
Jikalau kalian menggunakan etika yang terdapat di atas, maka atasan atau perusahaan kalian akan melihat kalian sebagai pekerja yang baik yang nantinya akan berdampak ketika kalian melamar pekerjaan yang baru.
Contoh Surat Pengunduran Diri
Berikut contoh – contoh surat Pengunduran Diri atau Surat Resign dalam beberapa hal yang bisa digunakan dan bisa kalian download dalam format document microsoft word :
Contoh Pengunduran Diri Kerja (1)
Jakarta, 17 Maret 2021
Kepada Yth,
HRD Manager
PT. …………………….
Alamat Perusahaan
………………………
INDONESIA
Dengan Hormat,
Melalui surat ini, saya ……………………… (Nama Anda) bermaksud untuk mengundurkan diri dari …………………………. (Nama Perusahaan Tempat Bekerja) sebagai ………………………………. (Jabatan Terakhir di Perusahaan), terhitung sejak tanggal ………………………. (tanggal pengunduran diri anda).
Saya mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada saya umtuk bekerja di …………………….. (Nama Perusahaan Tempat Bekerja). Saya juga memohon maaf kepada seluruh karyawan dan manajemen ……………………….. (Nama Perusahaan Tempat Bekerja) apabila terdapat kesalahan yang telah saya lakukan selama bekerja.
Saya berharap selalu …………………………… (Nama Perusahaan Tempat Bekerja) dapat terus berkembang dan selalu mendapatkan yang terbaik.
Hormat Saya,
(Nama Lengkap)