Bank Soal Puisi Hujan Bulan Juni

Berikut contoh soal dan jawaban tentang puisi yang di tulis oleh Sapardi Djoko Darmono


Hujan Bulan Juni

tak ada yang lebih tabah
dari hujan bulan Juni
dirahasiakannya rintik rindunya
kepada pohon berbunga itu

tak ada yang lebih bijak
dari hujan bulan Juni
dihapusnya jejak-jejak kakinya
yang ragu-ragu di jalan itu

tak ada yang lebih arif
dari hujan bulan Juni
dibiarkannya yang tak terucapkan
diserap akar pohon bunga itu


Contoh Soal Dan Jawaban

ads stream

Soal

  1. Mengapa teks ( puisi hujan bulan juni ) itu dikatakan sebagai puisi?
  2. Teks ( puisi hujan bulan juni ) itu mengungkapkan perasaan apa: sedih, kagum, cemburu, rindu, atau sayang?
  3. Keindahan apa yang tampak pada rangkaian kata di dalam teks tersebut?
  4. Ditunjukan kepada siapakah maksud dari teks itu?
  5. Bagaimana sikapmu sendiri berkaitan dengan masalah yang diangkat di dalamnya?

Jawaban

  1. Karena pada teks Hujan bulan bunyi mengandung karangan yang mengungkapkan pikiran dan perasaan dengan mengutamakan keindahan kata-kata.
  2. Kagum, karena puisi hujan bulan juni menggambarkan hal baik yang terjadi karena hujan tersebut.
  3. Keindahan alam terkhususnya hujan.
  4. Sang pencipta yang menurunkan hujan pada bulan juni.
  5. Agar manusia bisa mencontoh menjadi manusia yang tabah, bijak, dan arif.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.